Thursday, March 17, 2016

Cara Menata Lemari Pakaian Dengan Rapi

Cara Menata Lemari Pakaian Dengan Rapi - Lemari adalah tempat yang mungkin jarang sekali orang perhatikan, bahkan tidak pernah sama sekali? Pernahkah Anda membayangkan ketika Anda membuka lemari dan semuanya berantakan? Lemari pakaian haruslah selalu dirapikan karena itu sangat berpengaruh pada kualitas pakaian yang Anda pakai sekarang ini, artinya jika lemari Anda berantakan tentu pakian juga agak kucek, bau dan tidak rapi saat dipakai. Lemari pakian biasanya terdapat 2 bagian, yaitu tempat hanger dan lipatan. Nah, mau tau bagaimana sajakah cara merapikan lemari? Berikut adalah penjelasan dari kami!


Cara Menata Lemari Pakaian Dengan Rapi





1. Kenali Karakteristik Pakaian

Sebelum Anda membereskan pakian, sebaikanya Anda mengenaili karakteristik dari pakian Anda tersebut. Pada umumnya Laki-laki dan perempuan umumnya memiliki koleksi pakaian yang berbeda. Wanita pada umumnya memiliki koleksi pakian lebih banyak ketimbang laki-laki. Pakaian laki-laki pada umumnya memiliki pakian berupa kaos, kemeja, jaket, serta celana panjang maupun pendek. Perempuan biasanya memiliki ragam pakaian yang lebih banyak, mulai dari pakian sehari-hari, pakia jalan-jalan, sampai gaun pesta, dari hot pant sampai celana panjang. Ide tips pertama ini sederhana: mengenali karakteristik koleksi pakaian Anda amat membantu untuk menentukan bagaimana ruang di dalam lemari akan diorganisir.

Misalnya, jika Anda memiliki lebih banyak atasan dan bawahan yang ukurannya pendek-pendek, Anda bisa memasang dua batang gantungan baju secara bertingkat. Dengan begitu, satu ruangan bisa menyimpan pakaian dua kali lebih banyak. Jika mayoritas pakaian Anda berupa gaun-gaun panjang, tentunya cara lain lebih efektif buat menambah ruang di dalam lemari.

2.Buat Kategori

Biasanya kita mengelompokan pakian secara asal-asalan, paling yag cuma diperhatikan adalah kemeja kerja dan kaos sehari-hari. Untuk lebih efesien, maka sangat penting rasanya untuk mengelompokan pakian sesuai dengan kategori. Mengelompokkan pakaian berdasarkan kategori tertentu juga cara yang efektif untuk mengorganisir ruang di dalam lemari. Misalnya saja, Anda bisa mengelompokkan pakaian berdasarkan jenis: kaos dengan kaos, kemeja dengan kemeja, begitu seterusnya. Kemudian kelompokkan lagi berdasarkan warna. Nah, kini Anda punya palet warna di dalam lemari. Tips ini berguna bukan hanya untuk menjaga isi lemari tetap rapi. Akan tetapi juga membantu Anda memilih dengan cepat kombinasi pakaian yang akan Anda kenakan untuk acara mendadak. Keuntungan tambahannya, cara ini membantu Anda mengingat semua pakaian yang sudah Anda punya. Jadi, ketika jalan-jalan di toko pakaian Anda takkan “tanpa sengaja” membeli pakaian yang serupa dengan yang sudah ada di lemari Anda.

3.Bikin hanger bersusun

Anda bisa memanfaatkan bagian pembuka pada kaleng soft drink untuk membuat hanger pakaian bersusun. Caranya mudah: siapkan dua hanger yang kaitnya terbuat dari logam. Kalungkan pembuka kaleng tadi pada leher salah satu hanger, lalu cantolkan hanger kedua pada pembuka kaleng tersebut. Cara ini cukup efektif untuk menyusun gaun-gaun panjang agar menghemat ruang.

Anda juga bisa memanfaatkan rantai agar dapat menggantung pakaian secara bersusun. Gantungkan rantai cukup besar pada lemari. Masing-masing cincinnya bisa Anda manfaatkan untuk mengaitkan hanger. Dengan begitu Anda bisa menggantung baju-baju secara vertikal sehingga lebih menghemat ruang.

4. Manfaatkan Sisi dalam Pintu Lemari

Sisi bagian dalam dari pintu lemari bisa Anda jadikan ruang tambahan. Caranya, pasang satu atau dua gantungan handuk yang biasanya dipasang di kamar mandi. Dengan begini, sisi dalam pintu lemari jadi tempat yang baik untuk menyimpan syal, selendang, dan semacamnya. Sumber liputan6 

Related Article

Cara Menata Lemari Pakaian Dengan Rapi
4/ 5
Oleh

Subscribe

Like this article? Please feel free to subscribe via email