Friday, April 15, 2016

Kenapa Saya Belum Sukses Ini Alasannya

Kenapa Saya Belum Sukses Ini Alasannya? - Mungkin Anda bertanya-tanya kepada diri Anda kenapa saya belum sukses? Padahal saya sudah bekerja mati-matian dan berusaha susah payah? Setiap orang pasti ingin sukses dan setiap orang tentu memiliki cita-cita serta mimpi yang besar, namun tidak semua dari apa yang kita cita-citakan itu bisa terwujud dengan cepat. Hal yang paling menyakitkan lagi adalah ketika Anda berada di tempat umum, namun tiba-tiba ada orang yang membicarakan kesuksesannya apa kira-kira yang Anda rasakan? Tentu sangat menyakitkan bukan? Kesuksesan itu tidak kita dapat dalam renta waktu semalam didalam menuju kesuksesan tentu adanya kerikil serta hentakan yang menguji mental kita.

Pada dasarnya sukses itu merupakan sudut pandang yang luas dan bukan hanya berupa materi saja. Sukses itu setidaknya ada 5 yaitu sukses finansial, sukses bisa berkumpul bersama keluarga, sukses intelktual, sukses relasi, sukses spiritual. Saya tidak bisa menjabarkan lebih dalam lagi mengenai kesuksesan karena pada dasarnya sukses itu relatif dari sudut mana kita memandang, namun bagi Anda yang masih dilema mengapa belum sukses, mungkin beberapa faktor bertikut ini bisa memotifasi Anda agra bisa memperbaiki diri.




Kenapa Saya Belum Sukses Ini Alasannya 





1. Selalu berangan-angan

Alsan kenapa Anda belum suskes, mungkin Anda terlalu banyak berangan-angan tanpa diiringi dengan action. Orang sukses kebanyakan mereka yang melakukan action dan berhenti berhayal serta berangan terlalu tinggi. Berangan-angan terlalu tinggi itu tidak baik, lain halnya dengan bermimpi, namun mimpi. Setiap mimpi tentu harus dilakoni dan jika Anda terlalu banyak berangan tentu itu akan menghabiskan banyak waktu dan sangat berdampak buruk pada kehidupan Anda. Bagaimana cara mengatasinya? Untuk menemukan pekerjaan atau kebebasan finansial tentu Anda harus berfikir kreatif dan memiliki banyak relasi. Sekarang ini sudah banyak cerita mengenai anak muda yang sukses dan menjadi miliader dengan hanya memanfaatkan teknologi saja. Mereka berikhtiar dengan membuat aplikasi yang banyak orang butuhkan, tak disangka minat serta hobi tersebut bisa membuahkan banyak hasil.


2. Terlalu menghamburkan uang

Biasanya setelah gajian atau menerima honor kita langsung membelanjakan banyak uang? Itu bukan alasan kebanykan dari kita sering melakukan hal tersebut, namun setelah krisis barulah menyesal dan ingin mencari uang lagi. Kebiasaan tersebut tentu sangat tidak baik, karena orang sukses tahu cara yang tepat dalam mengatur keuangan. Sebaliknya, orang yang sulit sukses adalah mereka yang cenderung untuk menghabiskan langsung uang yang dimiliki. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa memiliki banyak harta ternyata tidak menjamin kesuksesan seseorang.


3. Tidak suka bersosialisasi

Salah satu kunci sukses adalah dengan menjalin banyak relasi dan jaringan. Jika Anda memiliki banyak skill dan kemampuan, namun tidak ada orang yang mengetahuinya bagaimana Anda akan dihargai? Jadi initinya mampu bersosialisasi merupakan kunci dari kesuksesan. Faktanya, hampir 80 persen orang sukses di dunia merupakan mereka yang memiliki kemampuan bersosialisasi yang baik. Mereka sangat senang apabila memiliki teman baru dan mampu bergabung dalam lingkaran pergaulan yang berbeda. Orang yang sulit bersosialisasi terkadang sulit untuk menggapai apa yang diinginkan.


4. Menyalahkan diri sendiri

Kebanyakan dari kita sering menyerah dan menyalahkan diri, bahkan ironisnya adalah menyalahkan takdir. Hal tersebut tentu bukan membuat Anda berkembang, namun malah membuat Anda terpuruk. Setiap orang memiliki skill dan kemampuan yang sangat luar biasa, namun kita saja yang belum mengetahuinya. Menyalahkan diri  terutama saat mengalami kegagalan. Sifat menyalahkan diri sendiri dapat membuat Anda tenggelam dalam ketidakpercayaan diri. Selain itu, sifat ini juga membuat kita cenderung pesimis atas kemampuan yang kita miliki.

5. Selalu pesimis

Orang yang selalu pesimis adalah orang yang belum mencoba dan dia merasa gagal. Hal itu tentu sama sekali bukan tipe kita. Jika kita ingin sukses, maka cobalah segala hal tidak peduli itu bisa atau tidak. Kemduian jangan meremehkan sesuaitu yang kecil karena itu akan mengakibatkan hal yang besar. Dalam hidup ini hal yang amat penting adalah semangat, jika kita memiliki semangat yang membara apa pun bisa kita lakukan dan kita akan sukses.


Related Article

Kenapa Saya Belum Sukses Ini Alasannya
4/ 5
Oleh

Subscribe

Like this article? Please feel free to subscribe via email