Saturday, December 12, 2015

Cara Mendapatkan Diskon Besar-besaran Saat Belanja Online

Cara Mendapatkan Diskon Besar-besaran - Saat menjelang awal tahun banyak para toko online yang melakukan diskon besr-besaran. Mungkin, bisa kita kenal dengan istilah cuci gudang. Mendengar kata diskon, gratis tentu membuat para konsumen tertarik, nah itulah salah satu trick pedangan online agar lebih kreatif menarik daya beli konsumen. Tak, heran jika banyak para toko online yang memanfaatkan kepopularitasan para artis untuk membintangi produk mereka.Namun jika Anda menjadi seorang konsumen, Anda harus pintar-pintar mencari barang murah dengan diskon tertinggi, karena pada dasarnya diskon itu hanya tehnik marketing saja untuk menarik agar kita membeli produk mereka. 

Nah, bagi Anda yang tertarik ingin belanja online dengan diskon besar-besaran mungkin ada kalanya Anda memberhaikan hal berikut, yaitu cara mendapatkan diskon murah ketika belanja online agar ketika sudah belanja dan masuk ke keranjang belanjaan Anda tidak menyesal.




Cara Mendapatkan Diskon Besar-besaran Saat Belanja Online


1. Harga dinamis

Sebagaimana kita ketahui bahwa para pelaku toko online akan memberikan diskon yang tidak masuk akal, bahkan hingga 99%? Nah, perlu diketahui bahwa pedagang akan memberikan harga yang dinamis, itu adalah startegi licik yang mungkin sering mereka lakukan, agar para konsumen tertipu. Para pedagang online mereka akan memberikan harga 25 persen lebih mahal dari pedagang pengecer toko offline.

Sedikit saran dari kami agar Anda melakukan browsing terlebih dahulu ketika mencari barang yang akan Anda beli. Setiap toko online tentu memiliki harga yang berbeda-beda, maka itu pandai-pandailah untuk mencari barang tersebut. Ingat jangan pernah tertipu dengan diskon yang tidak masuk akal, karena ketika masuk ke keranjang belajaan harga nya akan sepontan berubah dan tentu berbeda dengan yang dijanjikan sebelumnya.


2.Gunakan kode promosi


Salah satu metode yang sering konsumen online lakukan adalah belanja dengan memasukan kode promosi. Beberapa pelaku eCommerce memberikan sejumlah Vocher belanja atau Vocher potongan harga. Ketika Anda ingin berbelanja dan melihat ada kolom apakah ''Anda memiliki Vocher'' Mungkin Anda bisa melakukan browsing terlebih dahulu untuk mendapatkan code cupon atau Vocher tersebut.


3. Biarkan barang belanja di dalam list


Ketika Anda melihat harga suatu produk sangat murah, namun kantong atau Atm Ada sedang menipis, maka salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah mendaftar dan membeli barang tersebut, namun sambil menunggu Atm terisi, maka biarkan saja produk di list keranjang. Anda ketentuan waktu berlaku yang harus Anda perhatikan yaitu masa pembayaraan max 1x24 jam jika barnag yang Anda order belum dibayar tentu akan gosong. Oleh karena itu percepat lah belanja Anda dan salah satu caranya dengan membiarkan terlebih dahulu produk di list belanja.



4. Selalu Membandingkan Antara Satu eCommerce dengan yang lainya


Setiap toko online memiliki kebijakan yang berbeda-beda mungkin kitika Anda melihat barang di Tokopedia sangat murah, namun di lazada atau di matahari mall lebih murah. Usahakan selalu memperhatikan perbedaan harga barang walaupun itu 1000 rupiah. Banyak sekali kasus ketika kita mengklik iklan harga dari toko online A Rp.50.000 dan ketika sudah diorder dan bahkan sudah dibayar, kemudian kita mencoba melihat produk yang sama, namun di toko online yang berbeda, eh ternyata harga nya jauh lebih murah, bahkan selisih Rp.5000 dan Free ongkir


5. Cari Toko Online yang Free Ongkir


Setelah membedakan produk dari satu toko ke toko lainya, maka selanjutnya yang terpenting adalah mencari toko online yang menyeiakan jasa pengiriman free alias gratis. Coba bayangkan Anda beli barnag harga Rp.25.000 dan mau dikirim ke pontianak dengan ongkos kirim Rp. 30.000, kan rugi gan. Oleh karena itu walau agak beda dikit harga nya, namun free ongkir itu lebih baik

Itulah tadi sedikit informasi mengenai Cara belanja online dengan mudah dan murah yang bisa saya sampiakan, semoga dengan membaca artikel ini bisa membantu Anda dalam berbelanja online. 

Related Article

Cara Mendapatkan Diskon Besar-besaran Saat Belanja Online
4/ 5
Oleh

Subscribe

Like this article? Please feel free to subscribe via email